Cita-Cita dan Realita

Cita-Cita dan Realita

Setiap orang pasti punya mimpinya masing-masing. Setiap orang pasti punya cita-citanya masing-masing. Tapi, terkadang ada aja orang yang suka mematahkan impian atau cita-cita kita dengan omongan kayak gini, ‘mimpi jangan tinggi-tinggi, liat realitanya, mendukung gak?’

Istilahnya gini, segala impian kita itu selalu berhubungan dengan kondisi ekonomi kita atau mungkin kondisi fisik kita. Ambil satu contoh, saat ada yang punya mimpi, ‘ah, aku pengen jadi dokter,’ lalu ada yang menentang, ‘jangan, biaya kuliahnya mahal.’ Lalu, apa yang mesti dilakukan? Hanya menyerah pada keadaan dan sadar kalau itu emang gak bisa dicapai? Wah, kamu salah besar!

Mengutip dari buku Young On Top Updated: 40 Kunci Sukses Usia Muda, yaitu gak ada salahnya dengan bermimpi, kamu bebas memimpikan apa saja tentang mau jadi apa dan seperti apa kamu nantinya. Orang yang berani bermimpi tinggi, meskipun ia gagal mencapai impiannya itu hasil yang akan dicapai kemungkinan besar akan lebih tinggi dibandingkan dengan orang-orang yang dari awal sudah takut duluan untuk bermimpi. Kalau dari awal kita sudah bilang, ‘gak mungkin’ atau ‘susah’, kemungkinan besar ketika mencobanya kita akan gagal atau merasa hal itu susah banget.

Kalau emang kamu punya cita-cita jadi dokter, kejarlah impian itu. Kalau memang kondisi ekonomi gak memungkinkan, jangan malas untuk mencari info tentang beasiswa. Banyak kok informasi tentang beasiswa, kamu tinggal pilih mau yang mana.

Ketika kita bermimpi besar, kita juga harus berpikir besar. Kalau kata Donald Trump dalam bukunya, Success 101, “Berpikir kecil ketika kamu dapat berpikir besar akan membatasi dirimu di berbagai aspek kehidupan. Orang mampu berbuat sesuatu yang besar, tapi hal itu tidak akan terjadi jika mereka tidak berpikir bahwa mereka mampu melakukan hal-hal besar tersebut. Mulailah dengan pikiranmu sendiri.”

Sesudah itu semua kamu lakukan, kamu harus spesifik dengan apa yang kamu inginkan. Misalnya, saat kamu ingin jadi dokter, kamu harus spesifik mau jadi dokter apa. Apakah kamu mau jadi dokter kulit, dokter gigi dan sebagainya. Biar kamu juga bisa serius dalam mengejar apa yang kamu cita-citakan.

 

 

Mau mendapatkan info bermanfaat lainnya? Yuk, gabung di FB Group Young On Top sekarang juga!

Kalian juga bisa mengikuti kegiatan kami di:

Twitter: @YoungOnTop

Facebook Fan Page: Young On Top / @youngontopYOT

Facebook Group: Young On Top

Instagram: @YoungOnTop

Website: youngontop.com

Kaskus: YOTKC.Kaskus.co.id

Youtube: Young On Top TV

Leave a Reply

Your email address will not be published.